7 Hal Dasar Yang Perlu Disiapkan Sebelum Memancing

Setelah menginformasikan Tips Dan Trik bagaimana Cara Merawat Rekan Yang Mabuk Laut Atau Mabuk Dalam Perjalanan pada artikel yang lalu kini Kepri Fishing Club ( KFC ) akan memberikan informasi TIps Dan Trik berikutnya yaitu 7 Hal Dasar Yang Perlu Disiapkan Sebelum Memancing, mari langsung saja di simak ya sobat angler sekalian:

Baca juga
Mabuk Laut Dan Cara Mengatasinya

7 Hal Dasar Yang Perlu Disiapkan Sebelum Memancing

Yang Perlu Di Siapkan Sebelum Mancing:

1. Persiapan Piranti:

  • Nah ini diawali dari memilih serta mengatur peralatan pancing yang mungkin akan sobat bawa tempat spot tujuan, ingat ya beda teknik mancing yang di gunakan beda pula peralatannya, janganlah melakukan hal hal konyol seperti membawa joran tegeg untuk mancing teknik jigging ya alamat tidak bisalah sob beda speknya, nah ini juga nih jangan sampai terjadi pada sobat angler sekalian ingin mancing tapi tidak punya piranti mancingnya itukan kelewatan namanya sob :-D

2. Kelengkapan Kapal Mancing

  • Untuk sobat angler yang suka sewa menyewa kapal mancing carilah yg sudah memiliki reputasi baik dan berpengalaman, sebisa mungkin carilah kapalnya yang memiliki peralatan  tambahan seperti Fish Finder + GPS atau minimal kapten kapalnya memiliki tempat spot yang ia kuasai atau paham baik lokasi maupun keadaannya jangan hanya karena murah trus nekat pakai kapal tersebut dan ternyata kaptennya tidak ngerti apa apa, alamat darah tinggi dah di lautan sana sob :-p

3. Target Buruan

  • Biasakan memancing memakai target ya sob untuk melatih dan mengkalkulasi keberhasilan serta kegagalan yang telah tercapai hehehehe. Tetapkan target mancing, nah seumpamanya sobat cari teggiri maka buru dulu dong tenggirinya tapi kalau dapetnya alu atau GT ya anggaplah itu bonusnya.

4. Lokasi Spot Buruan

  • Setelah mendapatkan kapal mancingnya jangan sungkan bertanya pada sang kapten kira kira ikan apa saja yang dominan dan teknik mancing apa yang cocok untuk mancing di spot tujuan tersebut, jadi sobat tidaklah susah untuk menyiapkan piranti apa saja yang perlu di bawa dan tidak perlu membawa piranti yang tidak sesuai dengan lokasi spot tersebut.

5. Prakiraan Cuaca

  • Carilah informasi keadaan cuaca agar sobat tidak kecewa di kemudian hari, paling tidak ada gambaran cuaca pada waktu itu dengan mencari informasi prakiraan cuacanya. Cuaca adalah element penting bila hendak melaut.

6. Logistic Dan P3K

  • Peralatan logistic dan P3K jangan lupa di bawa sob untuk jaga jaga, dilaut tidaklah sama dengan darat, pertolongannya membutuhkan waktu yang lebih lama ketimbang di darat, jangan lupa bekal makanan juga di bawa.

7. Jangan Lupakan Duit

  • Memanglah di laut tidak ada warung sob tapi paling tidak untuk antisipasi saja ya paling tidak bisa buat beli ikan di pasar kalau tidak dapat tangkapan sama sekali, apatah lagi sudah janji sama istri di rumah hehehehehee ayo siapa yang pernah seperti ini ngaku ? wkwkwkwkwkwwk
Ok lah sobat angler sekalian sekian dulu 7 Hal Dasar Yang Perlu Disiapkan Sebelum Memancing ini semoga dapat di ambil manfaatnya. sampai jumpa lagi dengan artikel berikutnya.
loading...