13 Jenis Ikan GT atau Kuwe

Salam jumpa kembali dengan Kepri Fishing Club setelah beberapa hari yang lalu kami memberikan informasi tentang Pompong Pertama Kepri Fishing Club Finish nah kini saatnya menambah informasi tentang jenis Ikan yang mungkin akan menjadi target para angler sekalian yaitu 13 Jenis Ikan GT  atau Kuwe. 


Silahkan sobat angler sekalian baca dan pahami penjelasan di bawah ini tentang ikan Kuwe atau GT ( Giant trevally ) karena jenis ikan ini adalah salah satu petarung handal dalam fight dengan para pemancing, tidak kalah ganas dengan Jenis Ikan Mackarel ( Tenggiri ) walau beda kelasnya :-D
Lihat video pertarungan strike dengan ikan GT DISINI.!

1.KUWE GERONG Atau MASIDUNG

KUWE GERONG Atau MASIDUNG
Nama Lain : White Ulua (Hawaii), Giant Trevally
Jenis Ikan : Caranx Ignobilis
Ukuran Berat : 10-95 kg, dibawah 100 kg
Rekord Yang Di Catat : 130 pounds
Karakter Ikan : Petarung sengit dipancing dengan piranti ringan hingga menengah bisa mencapai satu jam atau lebih, piranti menengah dan besar sangat sangat di anjurkan bagi angler pemula.

2.KUWE BATU BESAR

KUWE BATU BESAR

Nama Lain : Amberfish, Greater Amberjack, AJ, Cavilia, Coronado 
Jenis Ikan : Seriola Dumerili
Ukuran Berat : 10-75 kg
Rekord Yang Di Catat : 155 pounds
Karakter Ikan : Sangat powerfull petarung yang cukup menguras tenaga yang memiliki kekuatan dikedalaman dan sanggup menahan pompaan joran. Terus menerus berenang awal pertarungan. Wajib memiliki stamina prima saat menghadapi kekuatan ikan ini. Angler pemula akan memakan waktu satu jam atau lebih untuk bertarung dengan ikan ini dengan ukuran rata-rata.

3.KUWE BATU

KUWE BATU

Nama Lain : Almaco, Almaco Jack
Jenis Ikan : Seriola Rivoliana
Ukuran Berat : 7,5-15 kg ada yang di temui melebihi 25 kg
Rekord Yang Di Catat : 78 pounds
Karakter Ikan : Sangat kuat, petarung handal dan di butuhkan stamina prima untuk melawan ikan ini dalam memancing.

4.KUWE LILIN

KUWE LILIN

Nama Lain : Jack Crevalle,Crevally, Crevalle Jack 
Jenis Ikan : Caranx Hippos
Ukuran Berat : 6-10 kg, diperkirakan mampu mencapai 25 kg
Rekord Yang Di Catat : 57 pounds
Karakter Ikan : Bukan karakter pertarung handal namun sagat keras kepala alias tidak akan mudah menyerah, ikan ini akan memanfaatkan kepipihan tubuhnya untuk melawan dengan berenang terus menerus.

5.PERMIT

PERMIT

Nama Lain : Great Pompano,Round Pompano
Jenis Ikan : Trachinotus Falcatus
Ukuran Berat : 10-15 kg, mampu mencapai 25 kg
Rekord Yang Di Catat : 56 pounds
Karakter Ikan : Jenis ikan ini termasuk peringkat sangat baik di gamefish, berenang terus menerus dan sangat kuat, petarung dikedalaman yang keras kepala. Merupakan jenis yang menantang untuk diperdayai dengan menggunakan umpan tiruan ( Minnow ).

6.KUWE RAMBUT / KUWE RAMBE

KUWE RAMBUT / KUWE RAMBE

Nama Lain : Threadfish, African Pompano, Flechudo, Cuban Jack
Jenis Ikan : Alectis Ciliaris
Ukuran Berat : 7,5-15 kg, dapat mencapai 25 kg
Rekord Yang Di Catat : 50 pounds
Karakter Ikan : Salah satu pelanggan yang tangguh untuk piranti ringan, bertarung mirip kuwe besar lainnya, penggunaan sisi tubuhnya yang pipih adalah kelebihan utamanya juga mempertontonkan taktik berputar yang unik hingga dapat membuat para angler kesulitan.

7.SUNGLIR / SALEM

SUNGLIR / SALEM

Nama Lain : Spanish Jack, Rainbow Jack, Rainbow Runner 
Jenis Ikan : Elagatis Bipinnulata
Ukuran Berat : 1-7,5 kg, dapat mencapai 20 kg
Rekord Yang Di Catat : 37 pounds
Karakter Ikan : Petarung penuh semangat pada piranti ringan, berenang lebih cepat dibanding jeni Kuwe lainnya dan terkadang melakukan lompatan dalam pertarungan.

8.KUWE MATA BESAR

KUWE MATA BESAR

Nama Lain : Bigeye Jack, Ojo Gordo, Horse-eye Jack 
Jenis Ikan : Caranx Latus
Ukuran Berat : 6-10 kg
Rekord Yang Di Catat : 12 pounds
Karakter Ikan : Seperti halnya Kuwe Lilin, melawan dengan sangat gigih.

9.KUWE KUNING

KUWE KUNING

Nama Lain : Yellow Jack, Cibi Amarillo, Bar Jack 
Jenis Ikan : Caranx Bartholomaei
Ukuran Berat : 6-7,5 kg, dapat tumbuh hingga 10 kg
Rekord Yang Di Catat : 19 pounds
Karakter Ikan : Petarung yang alot dan gigih.

10.TENGKEK

TENGKEK

Nama Lain : Hardtail Jack, Blue Runner, Blue Jack, Runner
Jenis Ikan : Caranx Crysos
Ukuran Berat : 0,5-1 kg, dapat tumbuh hingga 2 kg
Rekord Yang Di Catat : 11 pounds
Karakter Ikan : Jenis petarung yang baik sesuai ukurannya. Jenis ikan ini biasa digunakan sebagai umpan untuk memancing di tengah laut.

11.KUWE FLORIDA

KUWE FLORIDA

Nama Lain : Pompano, Florida Pompano, Carolina Pompano
Jenis Ikan : Trachinotus Carolinus
Ukuran Berat : 0,5-1 kg, dapat tumbuh hingga 4 kg
Rekord Yang Di Catat : 8 pounds
Karakter Ikan : Petarung hebat mampu mengalahkan perlawanan Kuwe Lilin untuk ukuran yang sama.

12.BAR JACK

BAR JACK

Nama Lain : Bahamas Runner, Skipjack, Cibi Mancho, Reef Runner
Jenis Ikan : Caranx Ruber
Ukuran Berat : Berkisar 0,5 kg, dapat tumbuh hingga 2,5 kg
Rekord Yang Di Catat : 4 pounds (Rekor Florida)
Karakter Ikan : Cukup hebat.

13.LOOKDOWN

LOOKDOWN

Nama Lain : Horse-head, Jorobado
Jenis Ikan: Selene Vomer
Ukuran Berat : Sebesar telapak tangan hingga lebih dari 0,5 kg
Rekord Yang Di Catat : 4 pounds
Karakter Ikan : Menyambar dengan agresif dan petarung yang penuh semangat untuk ukurannya.

Sekian artikel 13 Jenis Ikan GT atau Kuwe untuk kali ini, semoga bermanfaat untuk para angler sekalian. Bila ada kesalahan atau tambahan informasi mohon tinggalkan komentar sobat, trims
loading...